Monday, 27 January 2014

Website Resmi Kawasaki Pajang Pulsar 200NS

Setelah lebih dari setengah tahun di luncurkan, akhirnya Kawasaki menunjukkan keseriusannya dalam menjual Pulsar 200ns dengan memajangnya di list produk pada website resminya. Seperti yang sodara ketahui, pulsar NS di pasarkan dengan merk KAWASAKI BAJAJ. Bukan kawasaki dan bukan Bajaj tapi, Kawasaki Bajaj.
Jadi meskipun penjualan dan 3S di tanggung Kawasaki namun tetap menggunakan merk yang berbeda, jadi misalkan ditanya sebenarnya ini
motor Kawasaki atau Bajaj?? Ya jawabannya ini motor Kawasaki Bajaj.
Di website pun pulsar 200ns berada di list produk tersendiri tidak dicampur dengan produk Kawasaki, ini sangat dimaklumi karena ini memang bukan motor Kawasaki melainkan Kawasaki Bajaj :-D .
Lantas bagaimana dengan spare part dan pelayanan dealer serta bengkel dalam menangani pulsar 200ns?

* Dalam beberapa laporan dari calon pembeli, sales bersikap cuek bebek seolah tidak peduli dengan motor ini. Ini sangat manusiawi meskipun tidak seharusnya terjadi. M-site rasa tidak hanya di Kawasaki, mungkin di ATPM lain juga ada hal semacam itu. Dan kalaupun memang salesnya yang acuh terhadap produk ini, itupun wajar mengingat ini adalah produk baru dan dari merk lain. Ingat, KAWASAKI BAJAJ :-) .

* Dalam urusan spare part Kawasaki sudah menunjukkan keseriusannya dalam pengadaan. terang-terangan meminta maaf kepada para owner saat kejadian kelangkaan spare part bulan Desember lalu, adalah bukti Kawasaki serius dalam urusan 3S. Ingat ini adalah motor CBU yang di import utuh dan semua spare part juga di import langsung dari India. Logisnya, misalkan sodara adalah Bos Kawasaki, pasti sodara akan berpikir ulang untuk import part secara besar-besaran mengingat jumlah produk yang beredar masih sedikit. Spare part akan berlimpah seiring banyaknya produk yang beredar, ingat ini produk CBU glondongan (tapi bukan di glundungkan).

* Dalam urusan servis mekanik di Bengkel resmi malah terlihat antusias, mereka penasaran dengan jeroan dan tetek bengek tentang motor ini. Sekaligus belajar dengan mesin baru yang konon sedikit berbeda dengan motor Jepang kebanyakan, jadi tak perlu khawatir mekanik akan asal-asalan saat service.

So perlahan pandangan masyarakat harus di ubah tentang motor yang satu ini yang sering di sebut anak tiri.  Pulsar 200ns di website Kawasaki? Ini bukan motor Kawasaki bukan pula motor Bajaj, ini adalah motor KAWASAKI BAJAJ. :-D

No comments:

Post a Comment