Friday 2 December 2016

Menjelajahi Kawasan Wisata Padusan, Pacet Mojokerto

wisata padusan
Ini adalah kali pertama m-site menjelajahi bagian timur pulau Jawa. Karena sebelumnya memang belum pernah menginjakkan kaki di tanah jawa timur. Selepas resign dari pekerjaan lama di Cikarang akhir tahun lalu, Alhamdulillah sekarang diberi pekerjaan baru yang berlokasi di Sidoarjo, Jawa Timur. Meskipun tidak lama karen hanya mendapat kontrak 2 bulan :D .... Memanfaatkan waktu yang ada, sebisa mungkin waktu libur digunakan untuk touring. Dan tempat pertama yang m-site kunjungi adalah Kawasan Wisata Padusan yang tergolong dekat dengan kost karena hanya butuh 1 jam waktu tempuh.

Di dalam Kawasan Wisata Padusan terdapat 2 air terjun dan 1 pemandian air panas yang didalamnya juga terdapat kolam renang air dingin. Cukup lengkap untuk dijelajahi seharian tanpa perlu berpindah tempat...hehehe
Sesampainya di gerbang masuk kawasan wisata padusa, kita akan di cegat petugas retribusi dan kita diwjibkan membayar biaya retribusi sebesar Rp.27.000 untuk 2 orang 1 motor. Ini belum termasuk biaya masuk lokasi wisatanya. Jadi serasa dobel-dobel...seperti kena pungli.. hehe

Saran m-site, datanglah kesini dipagi hari...karena kita bisa menikmati udara pegunungan yang sejuk dan lokasi yang masih relatif sepi. Sekedar saran, ada baiknya kunjungi air terjun terlebih dahulu.. karena lokasinya yang membutuhkan sedikit perjuangan. Berjarak 800 meter dari parkiran bawah, kita harus berjalan menanjak dengan kondisi jalan yang sudah bagus. Sepanjang perjalanan kita juga disuguhi pemandangan yang indah. Terdapat banyak pohon pinus yang pasti akan terlihat bagus dikamera anda.

hutan pinus, jalan menuju grenjengan waterfall

grenjengan waterfall

Setelah lelah mendaki dan menikmati keindahan air terjun grenjengan, kita bisa menikmati suasana pegunungan sembari berfoto ria. Udara sejuk khas pegunungan membuat saya betah berlama-lama disini dan enggan kembali ke kost an.
Setelah puas bermain di air terjun, anda bisa lanjutkan petualangan di kolam air panas. Tiket masuknya hanya 10ribu/orang. kita sudah bisa menikmati kolam air panas dan kolam air dingin. Tapi saat saya kesini kolam air diginnya sepi karena memang cuacanya yang sedang gerimis. Sebaliknya, kolam air panas sesak dengan pengunjung. Disini terdapat 2 bagian kolam air panas, yang hangat dan yang hangat sekali alias panas. :)


pintu masuk kolam air panas
Karena kolam yang hangat sudah dipenuhi pengunjung, saya langsung mencoba kolang yang panas...dan.... memang panas..hehehe :)
Sekedar saran, sebelum masuk ke kola air panas, basahi dulu seluruh tubuh supaya tidak kaget. Dan jika sudah masuk ke kolam, jangan langsung keluar dari air karena tidak tahan panasnya...coba tahan sebentar sampai tubuh bisa beradptasi dengan suhu air. Setelah beradaptasi, tubuh kita akan menjadi rileks..

jombo ngenes jadi fotografer dadakan :)

Mari budayakan traveling sehat dengan bertingkah laku baik di tempat wisata, membuang sampah pada tempatnya, dan share dengan teman yang lain.
kalau artikel ini membantu mohon share dengan teman yang lain, atau klik halaman berikut untuk melihat artikel yang lain. Terima kasih ....



No comments:

Post a Comment